Apa Itu Teknologi 5G Smartphone, Manfaat, dan Cara Memilihnya

Siska

16 June 2023
Apa Itu Teknologi 5G Smartphone, Manfaat, dan Cara Memilihnya

Jaringan seluler adalah suatu teknologi nirkabel yang dapat menghubungkan beberapa perangkat sekaligus bahkan saat berada di tempat yang saling berjauhan.

Teknologi ini sendiri sebenarnya sudah mulai dikembangkan sejak 1970-an sampai tahun ini sudah mencapai ke generasi ke-5.

Gererasi pertama dari teknologi ini pertama kali ditemukan pada 1979 di Jepang dengan sebutan 1G/G dan hanya berupa gelombang radio sederhana saja yang mana jangkauannya pun masih terbatas.

Selanjutnya pada 1991 generasi kedua dari jaringan ditemukan untuk pertama kalinya di Finlandia dan menjadi penanda penggunaan gelombang digital untuk pertama kalinya.

Pada generasi kedua (2G), jangkauannya sudah lebih luas dari pada yang sebelumnya dan sudah mendukung pengiriman pesan berupa teks atau SMS serta suara sekaligus. 

Generasi selanjutnya adalah generasi ketiga atau jaringan 3G yang mulai dipergunakan sejak tahun 2001 di Jepang dengan adanya peningkatan kualitas infastruktur jaringan yang sudah bisa menjangkau jaringan internet. 

Termasuk menjadi pelopor dari munculnya dukungan mobile internet dan Roaming (akses luar jangkauan) yang terus digunakan dan dikembangkan sampai sekarang.

Meski kecepatan pada jaringan 3G masihlah 2Mbps saja, tapi sudah bisa digunakan untuk berbagai kegiatan online termasuk live streaming, video streaming bahkan sampai bermain game online.

Bertahan cukup lama, akhirnya jaringan 3G memiliki penerus yang baru ditemukan pada 2008 di Swedia dan masih banyak digunakan hingga sekarang yang disebut dengan jaringan 4G/LTE.

Pada jaringan 4G ini kecepatan jaringan sudah ditingkatkan bahkan sampai 500x lipat jika dibandingkan dengan generasi yang sebelumnya.

Tak hanya memberi sensasi baru dalam menerima panggilan yang sudah mengusung frekuensi VoLTE (Voice over LTE), koneksi 4G juga sudah bisa digunakan untuk mengoperasikan berbagai kegiatan online atau berbagai kegiatan yang memerlukan jaringan internet.

Untuk generasi kelima atau teknologi 5G dari jaringan sebenarnya sudah mulai diperkenalkan sejak 2019 lalu. Hanya saja keberadaannya saat ini masihlah belum digunakan secara luas atau baru beberapa provider saja yang sudah menerapkan sistem jaringan terbaru ini.

Berhubung generasi terbaru dari jaringan alias generasi kelima atau teknologi 5G ini masih belum diberlakukan secara luas ada baiknya dipelajari dulu supaya nanti tidak ada lagi yang namanya kebingungan dan GAPTEK. 

Simak di bawah ini ya untuk lebih mengenal lagi tentang apa itu jaringan 5G.

Apa itu teknologi 5G pada smartphone?

Tranformasi jaringan dari G sampai 5G

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya bahwasanya teknologi 5G merupakan generasi penerus 4G LTE yang sebenarnya sudah diekambangkan sejak 2019 lalu di Korea Selatan.

Pada generasi kelima dari teknologi seluler nirkabel ini, dikabarkan tidak hanya akan menawarkan peningkatan pada kecepatan unduh, unggah serta koneksi internet yang stabil dan konsisten saja.

Melainkan juga akan melakukan penambahan konektivitas lain dengan rupa teknologi mobil berkemudi otomatis yang sudah banyak ditemukan akhir-akhir ini dan beberapa peningkatan lain dalam hal bermain game juga media streaming.

Selain beberapa peningkatan konektivitas yang sudah disebutkan di atas, keberadaan teknologi 5G disebutkan juga akan sangat membawa banyak perubahan baru yang berasal dari kombinasi antara munculnya teknologi baru dengan permintaan akan akses internet seperti kecerdasan buatan (AI), internet untuk segala hal dan juga otomatisasi.

Tak cukup disitu saja, dikabarkan dengan keberadaan teknologi 5G ini mampu membawa perubahan dalam dunia kerja, ekonomi global, pendidikan, bahkan sampai kepada kehidupan masyarakatnya sendiri.

Perkembangan teknologi 5G di Indonesia

Ilustrasi masuknya jaringan 5G di Indonesia

Sejak awal dikembangkan, teknologi 5G sendiri mulai dioperasikan secara komersial di Indonesia sejak tahun 2021 tepatnya pada 24 Mei. Di mana diawal beroperasi, jenis jaringan 5G yang digunakan berbasis teknologi IMT-2020 (International Mobile Telecomunication 2020) dengan pita frekuensi berada pada kecepatan 2300Mhz atau 2,3GHz.

Sudah 2 tahun sejak awal beroperasi, kini teknologi 5G di Indonesia sudah mulai dikembangkan secara luas dan sudah mulai merambak ke beberapa sektor industri seperti dismart city, industri manufaktur, e-commerce, kesehatan, serta logistik.

Bahkan kini banyak smartphone keluaran terbaru yang sudah menggunakan jaringan jenis ini, sedangkan untuk kartu provider yang sudah bisa digunakan pada jaringan 5G baru bisa ditemui pada Telkomsel dan XL Axiata.

Manfaat 5G dalam smartphone terbaru

Empat tahu sudah berlalu sejak awal dikembangkannya teknologi 5G, kini sudah banyak smartphone yang menanamkan jaringan 5G pada produk-produk terbarunya. 

Selain untuk menarik minat para pembeli dengan peningkatan kecepatan internet yang sudah mencapai 20 kali lebih cepat dari generasi sebelumnya, nyatanya teknologi 5G memang sudah saatnya dinikmati oleh masyarakat luas dalam bentuk smartphone.

Alasannya, smartphone dengan koneksi jaringan 5G memiliki jangkauan koneksi yang lebih jauh jika dibandingkan dengan jaringan Wi-fi. Serta memiliki kontrol penuh atas perangkat sehingga dapat mengkonfigurasi untuk peningkatan kemanan jaringan.

Panduan membeli smartphone 5G

Ilustrasi smartphone dengan jaringan 5G

HP 5G kini memang mulai banyak dikembangkan oleh beberapa brand HP diseluruh dunia. Akan tetapi, untuk menentukan yang mana HP 5G terbaik untuk kalian perlu mempertimbangkan beberapa hal berikut ini:

  • Kapasitas baterai

Melihat kapasitas baterai sebelum memberli HP 5G terbaik merupakan syarat yang paling utama. Sebab, HP dengan kecepatan internet yang tinggi akan membuat penggunanya betah menggunakannya dalam waktu lama.

Oleh karena itu, dengan HP yang mempunyai kapasitas baterai besar akan relatif tahan lebih lama bahkan sampai seharian. 

Kapasitas baterai yang disarankan berada pada kisaran 4000mAh/5000mAh ke atas.

  • Sudah Fast Charging

Selain kapasitas baterai, kemampuan Fast Charging juga perlu diperhatikan. Dikarenakan kapasitas baterai yang besar biasanya juga akan memerlukan waktu yang lama dalam melakukan pengisian daya.

Sehingga HP 5G dengan teknologi fast charging alias melakukan pengisisan daya sampai 100% hanya dalam waktu kurang dalri 2 jam lebih diutamakan.

  • Kapasitas RAM

Kapasitas RAM yang besar juga perlu untuk diperhatikan, hal itu kembali lagi dikarenakan kecepatan internet yang tinggi pasti akan membuat pengguna tergiur untuk mengunduh berbagai aplikasi yang bisa mendukung kinerjanya.

Adapun untuk kapasitas RAM yang dianjurkan berada dikisaran 8GB sampai 12GB.

Semoga bisa membantu ya buat siapa saja yang sedang mencari informasi mengenai hal di atas. Lihat juga artikel Rekomendasi HP 5G Terbaik.

Top Gadget
Oppo Find N3 Fold
Oppo Find N3 Fold
Samsung Galaxy S24 Ultra
Samsung Galaxy S24 Ultra
Xiaomi Mix Fold 3
Xiaomi Mix Fold 3
Huawei Mate 60 Pro+
Huawei Mate 60 Pro+
Samsung Galaxy S24+
Samsung Galaxy S24+
Baca Artikel Terbaru
Baca Rekomendasi Artikel Lainnya