Mengenal Sensor Isocell: Teknologi Unggulan dari Samsung

Siska

11 September 2023
Mengenal Sensor Isocell: Teknologi Unggulan dari Samsung

Permasalahan dari kebanyakan kamera smartphone sejak awal kemunculan adalah lemah saat digunakan untuk mengambil gambar pada kondisi minim cahaya. Meski begitu, para pengembang terus berusaha menyelesaikan masalah tersebut, sampai akhirnya smartphone dengan kemampuan kamera untuk memotret saat kondisi minim cahaya dalam beberapa tahun terakhir mulai bermunculan.

Bukan dari besaran megapiksel yang kerap digembar-gemborkan oleh brand yang menjadi alasannya, apalagi smartphone kini banyak yang menawarkan smartphone dengan megapiksel kameranya yang besar. Namun, semua itu menjadi mungkin sebab ditanamkannnya sebuah sensor dengan kemampuan mengecilkan ukuran piksel sehingga mampu menerima lebih banyak cahaya pada kameranya.

Salah satu tipe sensor pada smartphone dengan kemampuan seperti yang disebutkan di atas tersebut bisa kalian temukan pada sensor ISOCELL yang merupakan sensor buatan brand Samsung. Penjelasan lebih lengkapnya mengenai sensor ISOCELL bisa kalian baca pada pembahasan berikut ini. 

Apa itu sensor ISOCELL

Gambaran tentang sensor isocell

Sumber: Android Authority

Sebelum membahas yang lebih dalam lagi tentang sensor ISOCELL ada baiknya kita mengetahui terlebih dahulu pengertian dari sensor ISOCELL itu sendiri.

Sensor ISOCELL adalah sensor kamera buatan samsung yang mempunyai kemampuan untuk mengecilkan ukuran piksel tanpa mengurangi kualitas dari kinerja kamera itu sendiri, tapi malah semakin meningkatkan performanya. Keberadaan dari teknologi sensor ISOCELL ini membuat batasan antar pikselnya menjadi sangat kecil, sehingga setiap piksel yang terdapat dalam sensor menjadi saling terikat dan menghasilkan sel-sel piksel dalam kamera tersebut menjadi 30 persen lebih besar.

Dengan begitu, membuat kamera bisa menerima lebih banyak cahaya yang berarti juga turut meningkatkan komposisi warnanya menjadi lebih baik, sehingga tetap mampu mengahasilkan gambar dengan detail meski dalam kondisi minim cahaya merupakan keunggulan sensor ISOCELL.

ISOCELL sendiri sebenarnya adalah nama komersial dari apa yang Samsung sebut sebagai 3D-Backside Illuminated Pixel dengan Front-Side Deep-Trench Isolation (F-DTI) dan Vertical Trnsfer Gate (VTG).

Masalah apa yang diselesaikan oleh sensor ISOCELL?

Contoh masalah yang hendak diselesaikan dengan keveradaan sensor isocell

Sumber: Android Authority

Dengan kemunculan sensor ISOCELL ini, Samsung berusaha menyelesaikan masalah mengenai rentang dinamis yang lebih kecil atau perbedaan intensitas cahaya yang berada di antara bagian gambar yang paling terang dan yang paling gelap menjadi lebih kecil.

Masalah lain yang juga hendak Samsung selesaikan dengan keberadaan sensor ISOCELL adalah kesalahan dioda dalam mendeteksi warna dan jumlah cahaya yang disebabkan oleh fenomena crosstalk. Fenomena crosstalk sendiri bisa terjadi lantaran terdapat kebocoran pada cahaya yang seharusnya mengenai fotodioda tertentu malah menyebar ke fotodioda tetangga sehingga menyebabkan arus redup yang seharusnya tidak terbentuk di suatu tempat menjadi ada.

Crosstalk sendiri terbentuk karena beberapa alasan, hanya saja yang menjadi penyebab utamanya adalah pantulan cahaya dalam dioda yang dikenal dengan sebutan light crosstalk. Alasan lain terbentuknya crosstalk adalah ketika sebuah piksel menerima lebih banyak cahaya dari yang seharusnya bisa diterimanya atau kata gampangnya adalah kelebihan muatan.

Cara kerja sensor ISOCELL

Ilustrasi cara kerja lensa isocell

Sumber: Android Authority

Pada dasarnya, ISOCEL memanglah perkembangan lebih jauh lagi dari teknologi yang memang sudah ada sebelumnya dengan tujuan untuk mengatasi masalah-masalah yang sudah dijelaskan pada poin sebelumnya. 

Dalam usahanya memperbaiki masalah crosstalk, ISOCELL menggunakan cara mengisolasi setiap piksel menggunakan penghalang fisik, dan hal itulah yang menjadi alasan keberadaan kata ‘iso’ pada namanya.

Yang selanjutnya, penghalang tersebut akan memastikan bahwa foton yang sudah terperangkap sebelumnya tetap berada dalam perangkap sel yang diinginkan sehingga nantinya akan terserap ke dalam fotodioda piksel yang sesuai.

Sensor ISOCELL VS BSI

Gambaran sensor isocell vs BSI

Sumber: Android Authority

Jika dibandingkan dengan piksel BSI konvensional, ISOCELL diperkirakan mampu mengurangi Crosstalk sekaligus meningkatkan kapasitas penuh sel pikselnya sebesar 30 persen. Meski begitu, bukan berarti kualitas gambarnya turut mengalami peningkatan 30 persen. Hanya saja akan menghasilkan ketetapan warna dengan lebih tinggi lagi yang nantinya akan terlihat sebagai ketajaman juga kekayaan yang mengalami sedikit peningkatan.

Perbedaan lain dari ISOCELL dan BSI terdapat pada desain fotodioda untuk menggunakan Vertical Tranfer Gate (VTG) yang mana pada BSI menggunakan tipe horizontal sedangkan ISOCELL tidak dan hal ini terbukti berhasil mengurangi crosstalk dari 19 persen pada BSI menjadi hanya 12,5 persen untuk ISOCELL.

Kemungkinan rasio luminance signal to noice pada ISOCELL sangat baik yaitu berada pada 105 lux, sedangkan BSI berada pada 150 lux. Kapasitas penuh sel piksel pada ISOCELL pun dinaikkan sampai pada kapasitas 6.200 e- yang awalnya hanya pada kapasitas 5.000 e- untuk BSI dengan model serupa.

Bahkan ISOCELL juga memungkinkan sudut pandang yang jauh lebih luas lagi dengan menangkap lebih banyak cahaya lagi yang datang pada posisi miring sehingga memungkinkan penggunaan nilai F-number yang lebih rendah untuk menghasilkan foto dengan kualitas bagus bahkan pada kondisi yang minim cahaya sekalipun.

Kesimpulan

Sensor ISOCELL adalah sensor yang ditanamkan pada kamera smartphone agar kamera bisa menerima lebih banyak cahaya yang berarti juga turut andil dalam meningkatkan komposisi warnanya menjadi lebih baik, dan tetap mengahasilkan gambar dengan detail yang bagus meski dalam kondisi minim cahaya.

Tujuan utama diciptakannya ISOCELL adalah untuk mengatasi crosstalk dan perbedaan intensitas cahaya yang berada di antara bagian gambar yang paling terang dan yang paling gelap.

Simak juga rekomendasi hp dengan kamera terbaik 2 jutaan

FAQ:

1. Apakah semua smartphone samsung menggunakan sensor ISOCELL?

Tidak, tidak semua smartphone samsung menggunakan sensor isocell. Namun, sebagian besar seri terbaru dari Galaxy S dan Galaxy Note telah dilengkapi dengan teknologi sensor ini.

2. Apakah sensor ISOCELL hanya untuk kamera belakang?

Tidak, sensor sensor isocell dapat digunakan baik untuk kamera belakang maupun kamera depan smartphone Samsung.

3.  Apakah sensoe ISOCELL meningkatkan performa gambar pada mode video?

Ya, sensor isocell juga berperan dalam meningkatkan kualitas gambar pada mode video dengan mengurangi distorsi dan percampuran warna.

 

Top Gadget
Oppo Find X5 Pro
Oppo Find X5 Pro
Apple iPhone 14 Pro Max
Apple iPhone 14 Pro Max
Vivo X90 Pro+
Vivo X90 Pro+
Samsung Galaxy S23+
Samsung Galaxy S23+
Xiaomi Mix Fold 3
Xiaomi Mix Fold 3
Baca Artikel Terbaru
Baca Rekomendasi Artikel Lainnya