2 Cara Cek RAM HP Samsung dengan Mudah

Aprilia

12 December 2022
2 Cara Cek RAM HP Samsung dengan Mudah

RAM atau Random Access Memory merupakan tempat penyimpanan data yang salah satunya bisa ditemukan di ponsel. RAM berperan besar dalam menentukan kinerja HP. Semakin besar kapasitas RAM maka kinerjanya juga semakin bagus.

Pada HP Samsung sendiri kapasitas RAM sudah cukup besar. Hal ini tergantung pada tipe dan level HP yang kamu miliki.

Fungsi RAM pada HP Samsung sangat mendukung proses multitasking yang semakin lancar saat kamu gunakan. Kapasitas RAM yang besar juga bisa mempercepat aplikasi saat dibuka. 

Bila kamu memiliki HP Samsung ada beberapa cara cek RAM HP Samsung yang bisa dilakukan lho, simak penjelasannya berikut ini.

1. Cek RAM melalui Fitur Bawaan Samsung

Cara cek RAM HP Samsung bisa dilakukan melalui pengaturan bawaan untuk mengetahui sisa atau total pemakaian kapasitas RAM.

Caranya sangatlah mudah yaitu buka menu pengaturan atau settings di HP Samsung kamu. Kemudian klik Perawatan Perangkat atau Device Maintenance. Cari dan klik bagian Memori. 

Setelah itu, akan muncul sisa RAM yang tersedia dan total kapasitas RAM yang ada. Bila kamu ingin menguranginya, klik hapus sekarang atau clean now. Hal tersebut akan mengosongkan atau mengurangi memori dengan menghentikan aplikasi latar belakang.

Cara ini bisa diterapkan pada semua HP Samsung yang sudah memakai antarmuka One UI. 

2. Cek Pakai Aplikasi

Selain cek RAM HP Samsung melalui fitur pengaturan, setidaknya terdapat 2 aplikasi yang juga bisa untuk mengetahui kapasitas RAM HP Samsung. 

Aplikasi pertama ada AIDA64 yang bisa kamu install terlebih dahulu di Play Store. Setelah selesai mengunduhnya, bukalah bagian system. Lalu akan muncul informasi mengenai RAM dan tipe HP. 

Selain untuk mengecek kapasitas RAM, AIDA64 juga bisa mengetahui kesehatan baterai, CPU, GPU, sistem Android yang digunakan dan lainnya.

Aplikasi kedua ada CPU-Z. Silakan terlebih dahulu untuk menginstall CPU-Z di Google Play Store. Setelah selesai download, bukalah aplikasinya dan geser ke menu Device. Di menu tersebut kamu akan mengetahui sisa dan kapasitas RAM di HP Samsung.

Terdapat 2 cara cek RAM HP Samsung yang bisa kamu lakukan tersebut. Sebenarnya masih ada beberapa aplikasi yang bisa kamu download di Play Store untuk cek kapasitas RAM.

Pastikan kamu juga selalu membersihkan RAM pada ponsel agar kinerjanya tidak lemot hingga mengganggumu saat memakai smartphone.

Top Gadget
Oppo Find X5 Pro
Oppo Find X5 Pro
Apple iPhone 14 Pro Max
Apple iPhone 14 Pro Max
Vivo X90 Pro+
Vivo X90 Pro+
Samsung Galaxy S23+
Samsung Galaxy S23+
Xiaomi Mix Fold 3
Xiaomi Mix Fold 3
Baca Artikel Terbaru
Baca Rekomendasi Artikel Lainnya